dalam sekian waktu hidupku
aku tak punya ingatan
tentang
apakah engkau
pernah bertanya
apa aku baik-baik saja
bagaimana hariku
apa yang sering
jadi sebab tangisku
apa yang terjadi
ketika kau melihatku
keluar kamar dengan gontai
tampak lesu menyibak tirai
apa yang kulalui
ketika jauh dari mu
dan tak memberi kabar
hingga berminggu-minggu
aku tahu satu jawaban
untuk semua tanyaku,
tidak.
hanya itu.
27/07/2021