Asa
Konon,
Presiden pertama negeri ini pernah berkata,
"Gantungkan cita-citamu setinggi langit! Bermimpilah setinggi langit. Jika engkau jatuh, engkau akan jatuh di antara bintang-bintang."
Begitu bunyi kutipan itu masyhur dimana-mana,
Mimpiku sudah mendaki tinggi angkasa,
Cita-citaku bergelantungan sejajar awan-awan,
Tapi jatuhku di tanah gersang,
Diantara batuan cadas kering kerontang,
Kenapa?
Sebab sekolah tinggi butuh banyak uang,
Kuraba kantongku, hanya ada beberapa keping logam.
(270621)